Emkay.id
Tips & Trick

Sedang Mengalami Hilang Rasa pada Pod Vape? Ini Solusinya

Liquid Kaze Lite

Semakin berkembangnya industri vape berbanding lurus dengan meningkatnya pengguna vape saat ini. Salah satu nya ialah pengguna device Pod Vape. Selain alasan yang lebih sehat jika dibanding rokok, banyak vapers yang memilih Pod ialah karena ukuran yang lebih simpel juga kemudahannya jika dibanding device mod. Namun tidak dapat dipungkiri, seperti halnya device elektronik lainnya, device pod vape juga tidak lepas dari munculnya masalah-masalah.

Dari beberapa masalah yang muncul salah satu Masalah yang umum dihadapi oleh vapers dengan device pod ialah hilangnya sensasi rasa dari liquid yang digunakan. Hal ini tentu mengganggu karena pengalaman vaping jadi tidak bisa maksimal. Vapers yang mengalami masalah ini tentu tidak bisa menikmati rasa yang biasanya kuat dan kaya dari liquid yang digunakan. Mungkin hanya sensasi mengeluarkan uap cloud saja. Dalam artikel ini, kita akan cari tahu beberapa penyebab yang sering terjadi, mengapa pod vape bisa kehilangan rasa dan juga bagaimana solusi yang mungkin bisa dilakukan vapers untuk mengatasi masalah tersebut.

Penyebab Hilang Rasa pada Pod Vape

mengatasi pod hilang rasa

Baca Juga : Device Pods Sering Tertukar? Ini Saatnya Custom Vape Anda

1. Cartridge yang Terlalu Lama Digunakan

Cartridge pada device pod vape tentu memiliki umur pakai terbatas. Didalam cartridge sendiri terdapat komponen coil & kapas. Coil sendiri bertugas untuk memanaskan liquid yang telah diserap oleh kapas untuk mengubah liquid vape menjadi uap. Jika Anda telah menggunakan cartridge yang sama untuk jangka waktu yang cukup lama, tentu akan banyak penumpukan residu pada coil & kapas dan sudah pasti akan mengganggu rasa dari liquid itu sendiri.

2. Liquid Terbakar pada Coil

Jika Anda menggunakan pod vape dengan wattage yang terlalu tinggi untuk jenis coil yang Anda miliki, liquid Anda dapat terbakar pada coil tersebut. Hal ini pasti akan menghasilkan rasa terbakar yang tidak enak (gosong).

3. Penumpukan Plak pada Pod atau Coil

Sudah di singgung sebelumnya, seiring penggunaan pod vape, plak dan residu dari e-liquid dapat menumpuk pada pod atau coil. Hal ini dapat mengganggu efisiensi pembakaran dan juga aliran udara. Hal tersebut tentu dapat mengurangi rasa.

4. E-Liquid Yang Tidak Sesuai / Sering Gonta-Ganti

Pilihan e-liquid yang tidak cocok dengan pod vape Anda juga dapat menjadi penyebab hilangnya rasa. Selain itu liquid yang sering gonta-ganti juga dapat menjadi penyebab hilangnya rasa pada pod vape tersebut. Hal ini karena setiap liquid tentu memiliki kandungan zat yang berbeda-beda. Meski tidak selalu, namun ada beberapa liquid yang jika tercampur bisa mempercepat coil & kapas terbakar.

Baca Juga : Apa itu Spitback? Ini Tips Mengatasi Masalah Spitback pada Vape

Tips Mencegah & Mengatasi Hilang Rasa Liquid pada Pod Vape

tips menggunakan pod

1. Membersihkan Pod dan Cartridge

Jika belum terlalu parah mungkin cara ini bisa Anda coba. Membersihkan Pod terutama bagian tempat cartridge untuk menghilangkan kotoran & residu dari liquid yang bocor. Hal ini berguna agar mengoptimalkan arus daya dari device ke cartridge dan juga sirkulasi udara. Selain itu cara ini juga bisa mencegah kerusakan device pod. Di bagian cartridge bisa juga dilakukan pembersihan terutama pada bagian airflow yang tersumbat. Jika memungkin kan bisa melakukan pembersihan pada bagian dalam maupun lubang airflow di mulut cartridge dengan tisu. Pastikan lakukan dengan hati-hati agar tidak merusak kapas ataupun coil pada bagian dalam cartridge.

2. Lakukan Priming Pada Cartridge dengan Benar

Sebelum menggunakan Cartridge yang baru, pastikan Anda telah melakukan proses priming dengan benar. Priming merupakan aktifitas meneteskan beberapa tetes e-liquid pada coil baru dan membiarkannya meresap sebelum menggunakannya. Hal ini dilakukan agar liquid terserap sempurna pada kapas & coil, sehingga saat digunakan liquid menguap sempurna & tidak ada kapas yang masih kering ikut terbakar.

3. Usahakan Tidak Gonta-Ganti Liquid

Meskipun gonta-ganti liquid diperbolehkan, namun ada kalanya jika sering-sering gonta-ganti liquid dapat mempengaruhi usia pakai dari cartridge. Karena kandungan setiap liquid itu berbeda-beda, ada beberapa kandung liquid yang jika bercampur bisa mempercepat usia pakai. Jadi lebih di rekomendasikan jika menggunakan 1 catrisge untuk 1 rasa liquid saja. Jika Anda vapers yang senang dengan kopi, bisa mencoba liquid vape rasa kopi yang memiliki rasa autentik. Untuk rekomendasinya bisa baca artikel dibawah ini.

Baca Juga : Rekomendasi Liquid Vape Rasa Kopi Berkualitas Tinggi untuk Para Penggemar Kopi

4. Ganti Cartridge

Jika semua cara diatas sudah dilakukan namun tidak memberikan perubahan, berarti sudah saatnya untuk mengganti cartridge yang Anda gunakan. Untuk memperpanjang usia pakai pastikan untuk melakukan priming pada cartridge dengan benar & usahakan untuk menggunakan 1 liquid saja untuk 1 cartridge tersebut.

Kesimpulan

Hilangnya rasa pada pod vape bisa menjadi masalah yang mengganggu, tetapi dengan memahami penyebabnya dan menerapkan solusi yang tepat, Anda dapat mengatasi masalah ini. Penting untuk merawat pod vape Anda secara teratur agar selalu memberikan pengalaman vaping yang optimal. Dengan menerapkan tips diatas, Anda dapat menikmati rasa e-liquid yang kaya dan nikmat setiap saat.

Emkay Device Pods

Leave a Comment